Postingan

Sakit gigi dan ketakutan

Gambar
Beberapa waktu lalu, saya memberikan pembekalan kepada 30 peserta yang akan mengikuti tes SBMPTN yaitu seleksi untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri. Seperti biasa, saya diminta memberikan sesi hipnoterapi agar peserta dapat tenang, nyaman dan percaya diri saat mengikuti tes. Harapannya mereka dapat menjawab soal-soal dengan benar dan mendapatkan nilai terbaik sehingga bisa diterima di PTN yang mereka idam-idamkan. Ruangan pelatihan lumayan sempit untuk 30 peserta, meski begitu tidak menghalangi jalannya pelatihan ini. Senang sekali melihat dan berkesempatan menjadi bagian dari perjalanan para peserta menuju keberhasilan hidup mereka, terutama menghadapi tes SBMPTN ini. Tampak raut wajah yang ceria, khas remaja membuat saya terkenang masa-masa remaja seusia mereka. Sebelum sesi hipnoterapi dimulai, saya menanyakan terlebih dahulu kesiapan para peserta dalam mengikuti tes nanti. Sebagaian besar menyatakan belum sepenuhnya siap. Saya mengerti dan saya menjelask...

Hipnoterapi dalam Islam

Gambar
Beberapa klien saya menanyakan, apakah hipnoterapi dibolehkan dalam Islam? Pertanyaan ini mengingatkan pada beberapa tahun silam dimana saya skeptis untuk mengikuti pelatihan hipnoterapi. Saat itu saya masih berpikiran bahwa dalam praktek hipnoterapi ada keterlibatan jin disitu. Saya meragukannya dan menyebabkan saya terlambat belajar hipnoterapi. Keraguan mulai terjawab saat mempelajari ilmu tentang pikiran (neuroscience) melalui buku, seminar maupun pelatihan yang saya ikuti. Hingga akhirnya saya mengambil sertifikasi hipnosis dan juga hipnoterapi. Saya sangat berterima kasih kepada Alm. Iwan Ketan dan Mr. Fadli Nur Haq, merekalah guru pertama saya belajar hipnosis dan hipnoterapi. Mereka pulalah yang memberikan pemahaman kepada saya tentang sudut pandang Islam mengenai hipnosis dan hipnoterapi. Mereka menceritakan kisah Sahabat Ali bin Abi Thalib yang terkena panah saat perang. Para sahabat pun bertanya kepada istri Ali, Siti Fatimah, bagaimana bagusnya untuk mencabut anak...

Mimpi seram ini menyiksaku

Gambar
Suatu hari saya di telpon seorang teman, mahasiswi sebuah perguruan tinggi swasta di Jakarta. Sudah dua hari badannya lemes karena mimpi buruk. Makanpun tidak berselera. Rasanya benar-benar menyiksa mimpinya itu. Ia melihat seorang gadis kecil sedang meminta tolong padanya. Kebetulan ia memiliki saudara yang katanya 'orang pintar'. "Jangan bantu gadis itu,"kata saudaranya."bahaya buat kamu,"lanjutnya. Teman saya ini merasa kebingungan, apa yang harus dilakukan. Ia takut untuk tidur karena pasti akan mimpi melihat gadis yang tidak dikenalinya.

Gugup 'tanpa sebab'

Gambar
Wati (nama samaran) adalah seorang karyawati sebuah perusahaan. Dari pembicaraan, ia beberapa kali menyampaikan bahwa ingin tau hipnoterapi untuk membantu konseling di perusahaannya. Mungkin ia bekerja di bagian personalia. Saya tidak menanyakan lebih dalam lagi. Sejak lebih kurang 5 tahun yang lalu, ia kerap mengalami gugup yang tanpa sebab. Pertama kali terjadi saat ia dalam perjalanan di dalam mobil. Tubuhnya menjadi gugup dan gemetar secara tiba-tiba. Ia tidak tau sama sekali apa yang terjadi. Kondisi ini semakin parah, hari demi hari. Akibatnya ia mengambil cuti selama 3 bulan. Namun saat itu ia memaksakan diri untuk tetap masuk kerja karena tidak ingin terpuruk. Ia mulai menyibukkan diri dengan berolahraga dan yoga. Menurut rekan-rekannya, ia terlihat sangat kuat. Padahal, ia merasa sangat rapuh saat itu. Nah, saat mengikuti sesi hipnoterapi dengan saya, Wati terlihat biasa saja dan bisa mengikuti dengan lancar saat memasuki relaksasi. Semua berjalan baik-baik saj...

Cara hipnotis bekerja?

Gambar
Hipnotis (baca: hipnosis) merupakan sebuah ilmu komunikasi yang mampu mempengaruhi pikiran seseorang dari eksternal ke internal. Seorang hipnotis mampu melakukan sedemikian rupa berkat kepiawaiannya dalam menggunakan kata-kata yang bersifat sugestif dan juga memahami cara kerja pikiran. Secara sederhana hipnotis bekerja dengan kata-kata sugestif untuk masuk ke pikiran bawah sadar seseorang. Pengaruh terhadap pikiran bawah sadar inilah yang membuat seseorang menjadi menurut dan mau melakukan seperti yang disugestikan oleh sang hipnotis. Lalu, bagaimanakah caranya seseorang hipnotis mampu masuk ke pikiran bawah sadar seseorang? Baiklah, untuk memahaminya dengan mudah, mari sejenak kita pikirkan tentang bagaimana memasuki sebuah rumah yang ditunggui oleh seorang penjaga. Mungkin kita bisa minta ijin baik-baik, bagaimana jika tidak boleh? Tentu ada banyak cara lain bukan? Bisa saja kita bujuk dengan memberi makanan, memberi uang, membiusnya, mengancamnya, memukulnya, dan seteru...

Mengenal pikiran bawah sadar?

Gambar
Pikiran bawah sadar manusia adalah potensi besar manusia yang kurang dimanfaatkan. Akibatnya, justru diisi oleh program-program yang negatif atau kurang bermanfaat, baik secara sengaja maupun tidak. Mengapa bisa begitu? Salah satunya karena kurang memahami apa itu pikiran bawah sadar, bahkan mungkin tidak menyadarinya sama sekali. Dalam hipnoterapi maupun ilmu tentang pikiran, dikenal ada yang namanya pikiran sadar (conscious) dan pikiran bawah sadar (sub-conscious). Wujudnya memang abstrak, artinya tidak bisa dilihat langsung bendanya. Mirip software klo di komputer, sedangkan hardware-nya adalah otak. Seiring dengan kemajuan pengetahuan tentang pikiran manusia, semakin banyak yang bisa ditemukan tentang potensi pikiran manusia. Salah satunya adalah potensi pikiran bawah sadar manusia. Untuk menggambarkan pikiran sadar dan pikiran bawah sadar ini, seringkali para ahli membuat perumpamaan sebuah gunung es batu di laut seperti gambar di atas. Pikiran sadar adalah bongkahan...

Apakah aman mengikuti hipnoterapi?

Gambar
Mungkin anda yang sedang membaca tulisan ini sedang mempertimbangkan untuk melakukan hipnoterapi? Barangkali niat anda tertunda untuk mengikuti hipnoterapi karena masih ada keraguan apakah aman mengikuti hipnoterapi? Anda tepat sekali.  Katanya, saat kita fokus memikirkan sesuatu, maka kita akan mendapatkan apa yang fokus kita pikirkan itu. Seperti anda saat ini, menemukan jawaban atas keraguan untuk mengikuti hipnoterapi. Moga jadi solusi anda. Hipnoterapi sangat bagus dalam menyelesaikan masalah psikologis yang berhubungan dengan emosi, mental dan perilaku. Hipnoterapi bekerja tepat pada tempatnya untuk melakukan perubahan emosi, mental dan perilaku manusia, yaitu di pikiran bawah sadar. Dengan teknik komunikasi yang sugestif, hipnoterapi mampu membawa seseorang masuk dalam pikiran bawah sadar. Lalu, menyelesaikan segala masalah di dalamnya. Muncul pertanyaan, apakah dalam kondisi terhipnosis atau masuk pikiran bawah sadar kita benar-benar tidak sadar? Lalu, apakah...