Apa itu Hipnoterapi?
Jika Anda bertanya kepada seratus ahli hipnoterapi, anda akan
menemukan definisi hipnoterapi yang beragam. Hal itu bisa dipahami
karena setiap ahli hipnoterapi memiliki sudut pandangnya masing-masing
berdasarkan pengetahuan dan pengalamannya melakukan hipnoterapi.
Melalui tulisan ini, saya memohon Anda benar-benar memahami beberapa
istilah yang salah kaprah dipahami oleh sebagian besar masyarakat
dan meluruskan informasi yang salah di masyarakat tentang hipnoterapi.
- Hipnosis
adalah keadaan pikiran yang terhubung ke relaksasi yang mendalam,
perhatian menyempit dan kemampuan sugesti meningkat tajam. Hipnosis
adalah keadaan antara antara tidur dan terjaga.
- Hipnosis
panggung (stage hypnosis) adalah hipnosis yang digunakan untuk
tujuan hiburan seperti tayangan di TV yang mengundang tawa.
- Hipnoterapi
adalah hipnosis yang digunakan untuk tujuan terapi. Hipnoterapi
menerapkan teknik hipnosis untuk mendorong pikiran bawah sadar
menemukan solusi masalah.
- Hipnotis
(hypnotist) adalah orang yang melakukan hipnosis atau sebutan bagi
praktisinya. Hipnotis panggung (stage hypnotist) berarti orang yang
melakukan hipnosis panggung untuk hiburan semata.
- Hipnoterapis
(hypnotherapist) adalah orang yang melakukan hipnoterapi atau sebutan bagi
praktisinya.
- Dalam
percakapan umum, hipnoterapis sering disebut terapis dan hipnoterapi
disebut terapi.
Hipnosis adalah keadaan kesadaran. Hipnoterapi adalah terapi.
Hipnosis itu sendiri bukanlah terapi. Terapi dalam sesi hipnoterapi
terjadi setelah hipnosis telah digunakan untuk menginduksi trance Anda.
Kemudian hipnoterapis membuat sugesti yang membantu pikiran bawah sadar
mencapai tujuan atau mengatasi masalah Anda.
Meluruskan salah kaprah
Sebagian besar masyarakat Indonesia menganggap hipnotisadalah hipnosis itu
sendiri, padahal hipnotis adalah praktisi atau orang yang melakukan hipnosis.
Kemudian menganggap hipnoterapiadalah seperti hipnosis
panggung (hiburan) di mana seolah-oleh orang yang dihipnosis menjadi
tak berdaya dan mau melakukan apa saja yang mengundang tawa ketika disuruh
sang hipnotis panggung.
Padahal, hipnoterapi yang dilakukan oleh hipnoterapis
berkualitas bisa membantu seseorang mencapai perubahan positif yang
menakjubkan.
Hipnosis panggung bukanlah hipnoterapi. Hipnosis panggung adalah
bentuk hiburan. Tujuan utamanya adalah untuk mendapatkan tertawa yang
semeriah-meriahnya.
Saya berharap Anda sekarang sudah memahami perbedaan besar antara
hipnosis panggung dan hipnoterapi, hipnotis dan hipnoterapis. Begitupun
mengenai hipnosis itu sendiri.
Secara teknis, proses hipnoterapi mirip seperti ngobrol-ngobrol saja
yaitu dengan menginduksi klien masuk trance (hipnosis). Selama hipnosis
badan Anda santai, tapi pikiran Anda menjadi sangat perhatian. Anda
memiliki kemampuan fokus yang meningkat selama sesi hipnoterapi. Dan
Anda berfokus pada sugesti terapis. Di sinilah sesi hipnoterapi dimulai.
Kemudian hipnoterapi dilakukan dengan memberi saran kepada bawah
sadar untuk mencapai tujuannya atau sejumlah cara mengatasi masalah.
Dalam proses hipnoterapi, ada beberapa pendekatan yang dilakukan
seperti menggali akar masalah (regression), mencari titik
ketidaknyamanan (exist) atau fokus pada hasil (outcome).
Hipnoterapis berperan memandu dan membantu klien menggunakan sumber
dayanya (pikiran bawah sadar). Jadi klienlah yang berperan mengatasi
masalahnya sendiri dan hipnoterapis menjadi fasilitatornya. (Baca;
Prinsip Melakukan Hipnoterapi)
Manfaat hipnoterapi.
Hipnoterapi sangat bermanfaat untuk menyelesaikan permasalahan yang
berkaitan dengan psikis maupun psikosomatik seperti:
Cemas, stres, trauma, phobia.
Dendam, susah memaafkan.
Emosi meledak-ledak dan susah mengendalikannya.
Grogi, tidak percaya diri bicara di depan orang banyak.
Merasa minder, tidak percaya diri sehingga menghambat sukses.
Psikosomatik, merasa sakit tapi dinyatakan sehat oleh dokter.
Perilaku dan kebiasaan buruk seperti merokok, menggigit kuku.
Masalah anak, seperti malas belajar, malas sekolah, kecanduan game, tidak
percaya diri.
Meningkatkan performa di bidang seni, akademik, atletik, pekerjaan, bisnis.
Masalah rumah tangga.
Ini adalah gambaran singkat mengenai beberapa penanganan masalah
dengan hipnoterapi yang paling umum. Jika Anda penasaran dengan masalah
Anda tidak tercantum di sini, Anda bisa mengklarifikasi kepada hipnoterapis
apakah masalah Anda bisa ditangani dengan hipnoterapi.
Efektifitas hipnoterapi
Proses hipnoterapi melibatkan kerjasama hipnoterapis dengan klien.
Keseriusan dan kepercayaan klien terhadap hipnoterapis sangatlah
mempengaruhi hasil yang diharapkan. Selain itu, kemampuan komunikasi dan
konsentrasi klien serta kecakapan hipnoterapis dalam membimbing
klien juga sangat berpengaruh terhadap hasil
Apakah hasil hipnoterapi permanen?
Pertanyaan ini sering ditanyakan calon klien sebelum mengikuti sesi
hipnoterapi. Saya menemukan beberapa informasi di buku maupun di
internet yang mempromosikan hasil hipnoterapi adalah permanen. Namun,
saya kurang sepakat.
Berdasar pengalaman, saya pernah menjalani sesi hipnoterapi baik secara pribadi maupun dalam kelas pelatihan yang saya ikuti. Hasilnya adalah perubahan tersebut bisa berubah naik-turun alias tidak permanen. Tergantung saya sendiri dalam merawat perubahan tersebut. Dalam sesi hipnoterapi, saya sering memberikan cara untuk merawat perubahan.
Hasil hipnoterapi tidaklah permanen sebagaimana yang sering digembar-gemborkan. Namun, hasil hipnoterapi bisa bertahan lama.
Jika masalah (pikiran) bisa diperbaiki-justru
karena sifatnya yang tidak permanen. Maka, hasil hipnoterapi juga
bersifat tidak permanen tapi bisa bertahan lama. Apa jadinya jika
terjadi kesalahan dalam proses hipnoterapi dan hasilnya tidak bisa
diperbaiki? Tentu itu sangat merugikan. Untungnya hasil hipnoterapi
tidak permanen, sehingga bisa diperbaiki dan ditingkatkan lagi menjadi
semakin baik.
Butuh berapa sesi hipnoterapi dan apakah di jamin sembuh ?
Hasil setiap orang berbeda-beda dipengaruhi oleh keseriusan,
kepercayaan dan kemampuan konsentrasi klien. Kebanyakan dilakukan 1-2
sesi hipnoterapi. Meski ada juga yang sampai 4-6 sesi hipnoterapi,
tergantung berat masalah yang dihadapi.
Kontrak sesi hipnoterapi adalah kontrak upaya, bukan hasil. Tidak ada
jaminan kesembuhan.
Hasil hipnoterapi tidak selalu tampak signifikan begitu selesai sesi
hipnoterapi, dampaknya kadang baru bisa dirasakan setelah beberapa lama
usai sesi hipnoterapi dilakukan. Hal tersebut bisa terjadi karena
sugesti sudah tertanam di pikiran bawah sadar klien dan ada momen
tertentu yang memicu sugestinya.
*Disarikan dari beberapa sumber
Terimakasih masukkan ilmu hipnoterapi yang bermanfaat
BalasHapus